Inilah Cara Agar Blog Kamu Terpasang Iklan Google Adsense

Memasang Google Adsense - Kok blog-blog lain bisa ada iklannya, yah? Gimana sih caranya biar bisa kayak gitu?

Penasaran ingin rasanya blog sendiri juga terpasang iklan, kelihatan keren, kan?

Apalagi semakin banyak iklan, rasanya terlihat blog semakin ramai.. Semakin Pro

Hmm..

Begitulah kesannya, kawan. Munculnya iklan adsense di blog kamu membuat blog terasa sudah professional.

Namun saat Googling, yang kamu dapatkan adalah langkah-langkah teknis/coding memasang kode iklan Google Adsense di Blog. Padahal, yang kamu butuhkan adalah informasi bagaimana asal-muasalnya sebuah blog bisa terpasang iklan Google Adsense.

Cukup menyebalkan, ya..

Tetapi di sini kami punya jawabannya..

Ya. Tulisan ini akan menjelaskan bagaimana sebuah blog bisa terpasang iklan Google Adsense beserta informasi-informasi penting yang menyertainya..

Mari kita simak..


Cara Agar Blog Kamu Terpasang Iklan Google Adsense

Secara umum cara agar sebuah blog terpasang iklan Google Adsense adalah dengan mendaftarkan blog tersebut ke Google Adsense. Proses ini biasa juga disebut melamar sebagai publisher Google Adsense. Jika kamu diterima sebagai seorang publisher, maka kamu bisa meletakkan iklan-iklan Google Adsense di blog kamu.

Secara lebih terstrukur, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

SANGGARBisnisOnline.Com

#1 Melamar Sebagai Publisher Google Adsese di SINI


a.) Sign Up 


Cara Agar Blog Kamu Terpasang Iklan Google Adsense

Silakan kamu lakukan sign up. Akun Google Adsense berbeda dengan akun Google. Walaupun kamu sudah punya akun Google, kamu tetap perlu melakukan sign up untuk akun Google Adsense. Kamu bisa menggunakan akun Google untuk sign up akun Google Adsense.

Cara Agar Blog Kamu Terpasang Iklan Google Adsense

Silakan isi semua formulir yang diminta, termasuk URL website blog yang ingin kamu pasang iklan adsense.

b.) Dashboard Google Adsense 

Setelah berhasil sign up, maka kamu akan diarahkan ke halaman dashboard akun Google Adsense.


Kemudian silakan isikan formulir yang tersedia dengan informasi valid dari diri kamu. Ingat, isikan dengan informasi yang valid. Karena ini akan menjadi informasi Google saat mentransfer dollar ke rekening kamu.

Setelah semua lengkap, submit.

c.) Pasang Kode Aktivasi Akun Google Adsense

Pasanglah kode aktivasi Google Adsense yang disediakan, ke website yang kamu daftarkan tadi.


Setelah kamu memasang kode aktivasi tersebut, pilih "Done".

Untuk pengguna blogspot, memasang kode aktivasi terkadang gagal. Untuk mengatasinya, hendaknya kode tersebut di parsing terlebih dahulu sehingga tidak menyalahi syntax. Lakukan parsing HTML melalui situs ini.
Lakukan parsing HMTL kode aktivasi untuk pengguna Blogspot atau Blogger.com di Sini.
Jika tidak dilakukan parsing, biasanya pengguna Blogspot akan gagal memasang kode tersebut di blog. Bahkan, ada kasus dimana Google tidak juga mengirimkan email pemberitahuan karena dianggap blog kamu belum ditaruh kode aktivasi.

Setelah itu, kamu memasuki masa tunggu diterima atau tidaknya lamaran akun Google Adsense kamu.

d.) Google Sedang Memproses Aktivasi Akun



Silakan tunggu proses ini hingga mendapat informasi yang dikirimkan melalui email kamu.

#2 Masa Tunggu Aktivasi

Masa tunggu ini memakan waktu biasanya 1 hari. Namun, tidak menutup kemungkinan akan selesai dalam 3 hari atau lebih, bahkan berbulan-bulan. Silakan bersabar.

[Caution] Yang Harus Kamu Lakuan

Pada masa tunggu ini, ada beberapa hal yang hendaknya kamu lakukan, agar lamaran kamu diterima.. Diantaranya adalah:
  1. Melakukan update tulisan baru yang lumayan bagus secara berkala
  2. Aktif di social media yang mewakili blog kamu
  3. Aktif blog walking
  4. Aktif menjawab pertanyaan di blog kamu
Jika ketiga hal ini kamu lakukan, ini akan membantu penilaian yang dilakukan Google. Sehingga akan turut meningkatkan kemungkinan diterimanya lamaran kamu.


[Caution] Yang Tidak Boleh Kamu Lakukan 

Ingat, ada beberapa hal yang dilarang untuk kamu lakukan saat masa tunggu sedang berlangsung. Diantaranya adalah:
  1. Mengubah struktur website: susunan page, layouting, domain, URL postingan, termasuk deksripsi blog dan design template blog.
  2. Mengubah isi postingan yang sudah ada
  3. Mengubah isi page/description
  4. Mengubah URL social media
Intinya, jangan mengubah struktur website, karena nanti akan dianggap bahwa website kamu masih dalam tahap construction.

Walau bagaimanapun, hal ini merupakan best practice yang biasa dilakukan oleh para blogger. Tidak ada ketentuan khusus yang dituliskan oleh Google. Namun agar lebih baik, hendaknya saran ini diikuti.

[Caution] Kenapa Email Balasan Google Tidak Juga Diterima?

Sudah menunggu 1 hari, 3 hari, 1 minggu, 2 minggu, 1 bulan, 2 bulan.. tetapi email balasan Google belum juga sampai. Ada beberapa penyebab, diantaranya:
  1. Salah posisi menaruh kode aktivasi
  2. Belum melakukan parsing HTML
  3. Memang lama dari sananya 
Jika kamu sudah yakin kode aktivasi telah terpasang sempurna dan juga sudah kamu parsing, maka tinggal tunggu saja email balasan dari Google. Terkadang memang agak lama, ada satu kasus yang proses ini memakan waktu hingga 3 bulan (tetapi sangat jarang).

#3 Mulai Pasang Iklan

Jika kamu mendapatkan email balasan bahwa lamaran kamu diterima, maka selamat, kamu telah diterima sebagai publisher Google Adsense!

Berikutnya, kamu sudah bisa memasang iklan Google Adsense di blog.

Silakan pasang iklan dan mulai memonetisasi blog kamu.


Syarat-syarat Blog Diterima Google Adsense

Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar blog kamu diterima saat mendaftar Google Adsense diantaranya sebagai berikut.

Syarat Wajib

  1. Blog berusia minimal 6 bulan
  2. Tulisan original
  3. Pengunjung rutin
  4. Tidak sedang dalam keadaan perbaikan
Ini adalah syarat wajib. Artinya wajib kamu penuhi sebelum melamar sebagai publisher.

Syarat Tidak Wajib

  1. Tiap tulisan mengandung minimal 250 kata
  2. Atribut blog yang lengkap: page, social media, dll
  3. Tulisan rutin berkala
Jika syarat-syarat tersebut sudah terpenuhi, maka biasanya lamaran kamu akan diterima Google.

Pada dasarnya Google tidak mencantumkan terlalu banyak syarat-syarat khusus selain di atas. Namun, terdapat beberapa kebiasaan teman-teman blogger agar lamaran Google Adsense nya diterima.

Kebiasaan-kebiasaan tersebut diantaranya adalah sebagai berikut.

Kebiasaan-kebiasaaan Blogger Professional agar Lamaran Google Adsense Cepat Diterima


Cara Agar Blog Kamu Terpasang Iklan Google Adsense

  • Blog berisi lebih dari 10 tulisan original
  • Setiap tulisan mengandung paling tidak 250 kata
  • Tulisan dipublish secara rutin, bisa setiap hari, setiap minggu, atau mungkin setiap bulan
  • Blog memiliki halaman-halaman “disclaimer”, “privacy policy”, “about”, “kontak”, dan sejenisnya
  • Blog menggunakan template yang bagus dan terlihat professional
  • Digunakannya teknik SEO yang cukup

Lakukanlah kebiasaan-kebiasaan tersebut, maka peluang lamaran kamu diterima dengan cepat akan semakin tinggi.

Penutup

Demikian ulasan mengenai cara agar blog kamu terpasang iklan Google Adsense. Semoga dapat membantu rekan-rekan semua dalam mendulang kesuksesan dengan Google Adsense.

Tidak ada yang instan sukses dengan Google Adsense. Semua butuh pengorbanan, semua butuh perjuangan. Tetap mencari berbagai trik dan cara terbaik dalam mengumpulan Google Adsense, niscaya kesuksesan akan mengikuti dengan sendirinya.

Tekun dan cerdaslah kamu dalam mengamalkan cara memasang iklan Google Adsense di atas, maka kesuksesan tinggal masalah waktu saja.

Upgrade Ilmu Google Adsense

Tips Mendaftarkan Website ke Google dan Bing
Menampilkan Google Adsense di Website Lain
Cara Mudah Memasang Iklan Google Adsense
Iklan di Blogspot Muncul Kembali

Upgrade Ilmu Blogging

Komentar

Posting Komentar

Terimakasih sudah mengunjungi KompiDolar, semoga masalah Anda terselesaikan.